Pringsewu,www.lensamedia.net – Anggota DPR RI dari partai PDI Perjuangan Sudin, SE menyerap aspirasi masyarakat di Pekon Sukorejo Kecamatan Pardasuka, Senin (26/11) kemarin. Acara dipusatkan di rumah salah satu caleg DPRD partai PDI Perjuangan Novita Andriyani, MTI.
Acara ini diikuti 200 orang yang terdiri dari kelompok tani dan kelompok wanita tani (KWT) se – Kecamatan Pardasuka. Dalam acara tersebut masyarakat terlihat antusias, ini terbukti dari banyaknya uneg – uneg yang disampaikan ke Sudin yang juga ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung ini.
Mayoritas masyarakat menyampaikan persoalan klasik yang kerap dijumpai di lapangan, seperti irigasi dan alat – alat pertanian. Terkait hal tersebut, Sudin sebagai wakil rakyat di DPR RI akan memperjuangkan aspirasi para petani.
“Kami sebagai wakil rakyat di DPR RI tentunya akan menampung segala uneg uneg bapak ibu sekalian, terkait kebutuhan saluran irigasi dan alat alat pertanian, kami akan melakukan sounding ke dinas terkait dan langsung mengawalnya agar tepat sasaran,” ujar Sudin.
Selain petani, hadir dalam acara tersebut caleg DPRD Pringsewu seperti Bambang Kurniawan, Agus Purnomo, Solichin. Kemudian perwakilan dari Polsek Pardasuka Aipda Edi Sukrayana, pps dan panwas setempat.(yud/sol)
