Sehingga masyarakat menduga jelas adanya kelalaian dan kesalahan dalam operasi yang telah dilakukan pihak RS Mitra Husada, karena kejadian serupa sebelumnya pernah terjadi, namun beruntung pasien tersebut cepat dipindahkan ke RS Bandar Lampun dan akhinrya nyawa pasien bisa terselamatkan.
“RS Mitra Husada itu bukan kali ini saja yang menimpa Zaky Saputra, beberapa bulan lalu juga pernah mengalami kejadian hingga menyebabkan kematian, namun kenapa ini terulang lagi padahal pasien menderita usus buntu,” ungkap salah seroang warga yang namanya engan disebutkan saat berbincang dalam situasi melayat dirumah duka (Zaky Saputra).
Hal senada diungkapkan warga lainnya, dimana kata dia, kejadian serupa hampir terjadi kepada saudaranya dimana, dirinya mencerikatan kronologis familynya itu sempat mengalami hal yang sama di rumah sakit Mitra Husada Pringsewu tersebut.
“Saudara saya hampir aja, tetapi keluarga cepat memindahkan pasien kerumah sakit di Bandar Lampung dan akhirnya nyawanya masih bisa diselamatkan,” tuturnya.
Akibat alasan tersebut, maka masyarakat Kabupaten Pringsewu mengharapkan kepada Pemerintah untuk mengusut persoalan yang terjadi di RS Mitra Husada, bila perlu bongkar sampai tuntas agar tidak terulang kembali.
“Tolonglah untuk Pemerintah Daerah (Pemda), Dinas Kesehatan dan DPRD Pringsewu untuk mengkaji dan proses atas kejadian pasca operasi Zaky di RS Mitra Husada,” terang masyarakat yang tidak mau menyebutkan namanya dimedia.
Selanjutnya kata dia, kami meminta pihak terkait dapat memproses dan membentuk tim khusus untuk mengungkap persoalan dugaan kasus kelalaian yang dilakukan pihak RS Mitra Husada agar tidak terulang kembali.
”Bila perlu buat tim Pansus untuk mendalami kembali rumah sakit Mitra Husada, soalnya bukan Zaky saja yang menjadi korban, sebelumnyapun pernah terjadi beberapa waktu lalu, agar kedepannya tidak terulang seperti Zaky-Zaky kembali,” harapanya.
Dilain sisi Kepala Pekon Bandung Baru Kecamatan Adiluwih Pringsewu, Hadi Sutrisno, mengatakan pihaknya meminta kepada Pemerintah untuk lebih memberikan perhatian khusus atas kejadian-kejadian di RS Mitra Husada, sehingga kedepan tidak ada korban hal yang serupa.
“Saya sendiri sebagai Kepala Pekon sangat prihatin atas kejadian yang menimpa warga saya Zaky Saputra. Kami juga berharap atas kejadian ini dari Pemerintah Kabupaten Pringsewu agar bisa lebih memperhatikan kembali dengan kejadian ini agar tidak terulang lagi seperti yang dialami zaky saputra,” pungkasnya. (Yuda)
