Lensa Daerah

Suparman Kembali Nahkodai Pekon Way Kunyir

Pringsewu,www.lensamedia.net – Setelah dilaksanakannya tahapan Pemilihan Kepala Pekon (Pilkakon) secara serentak, salah satunya Pekon Way Kunyir Kecamatan Pagelaran Utara dari 59 Pekon yang melaksanakan pilkakon dikabupaten Pringsewu pada Rabu (10/10/2018) lalu, akhirnya Suparman salah satu calon kepala Pekon petahana kembali nahkodai sebagai kepala Pekon Way Kunyir untuk yang kedua kalinya.

Suparman calkakon petahana menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Pekon Way Kunyir pada umumnya yang telah memberikan restu serta dukungannya untuk bisa melanjutkan pengabdiannya kepada masyarakat. Selain itu, masih banyaknya PR dan program-program yang belum terselesaikan dalam memajukan Pekon bahkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pekon way Kunyir khususnya.

“Terpilihnya kembali saya untuk yang kedua kalinya ini, akan saya pergunakan untuk memajukan Pekon serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terlebih lagi untuk meningkatkan sumber daya manusianya”ucapnya.

Suparman menambahkan bahwa di priode yang kedua akan memprioritaskan terutama pada bidang sarana pendidikan. Sebab, untuk di Pekon Way Kunyir saat ini belum adanya sarana pendidikan sekolah dasar (SD), yang mana hal tersebut adalah salah satu penunjang sumber daya manusianya.

“Untuk menunjang sumber daya manusianya saya akan lebih utamakan kedepan pada sarana pendidikan, itu yang paling dipentingkan terlebih dahulu, karena saat ini Pekon kita belum adanya sekolahan, untuk bidang infrastruktur akan lebih kita maksimalkan lagi peruntukannya”tutupnya…(yuda)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LENSA MEDIA adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp. 085267923352
E-mail : redaksi.lensamedia@gmail.com

STATISTIK PENGUNJUNG

To Top