Lensa Desa

Pemkam Banjar Agung Kembali Salurkan BLT-DD Bulan Juli Sampai Dengan September 2023

Tulang Bawang, Lensa Media – Sejumlah 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kampung Banjar Agung Kecamatan Banjar Agung Kabupaten Tulang Bawang kembali menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk bulan Juli, Agustus dan September 2023.

Kegiatan penyaluran BLT-DD tersebut berlangsung di balai kampung setempat pada hari Jum’at (08/09/2023) yang dihadiri langsung oleh Kepala Kampung Banjar Agung, BPK, PD, PLD, PSM, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan seganap aparatur Kamoung Banjar Agung.

Bapak Impin Somad selaku Kepala Kampung Banjar Agung turut memberikan sambutan dalam acara Penyaluran BLT-DD.

Dalam sambutannya, Kepala Kampung Banjar Agung Impin Somad menyampaikan bahwa tujuan dari BLT-DD adalah untuk membantu perekonomian masyarakat yang masuk kategori miskin, sehingga menjadi salah satu bentuk upaya pengurangan kemiskinan ekstrim di wilayah Kampung Banjar Agung.

“BLT-DD ini sebagai upaya untuk meringankan beban ekonomi masyarakat miskin, upaya ini tentunya bukan dari diri saya sendiri selaku Kepala Kampung, akan tetapi merupakan hasil musyawarah kampung yang melibatkan banyak pihak, sehingga nama-nama KPM yang berhak merupakan hasil seleksi bersama,” ucap Impin.

Impin juga berharap dana BLT-DD ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya, bahkan bahkan dia menyarankan untuk dipergunakan sebagai modal usaha kecil, agar manfaat dana BLT bisa lebih maksimal.

“Kalau bisa uang BLT-DD yang sudah bapak dan ibu terima agar bisa digunakan dengan sebaik-baiknya, bila perlu untuk modal usaha, agar supaya perekonomian berjalan dan pendapatan juga bertambah,” imbuhnya.

Mujani salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) juga menyampaikan rasa senangnya, karena terdaftar dan disalurkan BLT-DD dari bulan Januari 2023.

“Alhamdulillah saya sangat senang karena bisa di pakai beli bahan makanan pokok dan kebutuhan lainnya dirumah, selain itu bisa juga dipakai buat berobat. Tidak lupa kami ucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kampung Banjar Agung yang sudah menyalurkan BLT-DD tepat waktu karena mengingat saat ini memang situasi kemarau dan paceklik,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, disamping penyerahan BLT-DD, juga sekaligus dirangkaikan dengan sosialisasi tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.(Evi)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LENSA MEDIA adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp. 085267923352
E-mail : redaksi.lensamedia@gmail.com

STATISTIK PENGUNJUNG

To Top