Info Tulang Bawang

Menggunakan Alat Berat Ekskavator, Kakam Warga Indah Jaya Bersihkan Semak Belukar Di Sepanjang Jalan Kampung Setempat

Tulang Bawang, Lensa Media Untuk memberikan kenyamanan dan ketenangan para pengguna jalan, Kepala Kampung Warga Indah Jaya melakukan kegiatan bersih-bersih semak belukar sepanjang jalan yang ada di RK 01 RT 02, Sabtu (25/05/2024).

Menurut Kepala Kampung Warga Indah Jaya, Nyoman Jata, membersihkan semak belukar sepanjang jalan utama atau jalan kabupaten sengaja dilakukan sebagai bentuk peduli lingkungan. Selain itu agar pengguna jalan nyaman, tenang dan lancar tidak terganggu pandanganya melihat arah yang berlawanan. Sebaliknya jika banyak semak belukar biasanya ada kendaraan dari depan jalan menikung tidak tahu dan bisa terjadi kecelakaan.

“Kalau kanan kiri jalan bersih pengguna jalan bisa lancar dan nyaman,” kata Nyoman Jata saat ditemui Lensa Media, disela-sela kegiatan pembersihan semak belukar tersebut.

Saat ditanya untuk pendanaan sewa alat berat tersebut bersumber dari mana? Nyoman Jata mengatakan untuk sementara ini masih menggunakan dana pribadinya bukan dari Dana Desa, tapi untuk selanjutnya ia sudah membuat proposal ke beberapa perusahaan yang ada di Tulang Bawang Barat, termasuk PT Hutama Karya dan mudah-mudahan proposal tersebut bisa di akomodir oleh perusahaan.

“Kami sudah membuat proposal ke beberapa perusahaan untuk meminta bantuan material batu-batu kriting atau sejenisnya guna untuk menimbun jalan-jalan yang berlobang, kita juga berharap bisa ada donatur-donatur yang bisa dengan suka rela memberikan material batu untuk menutupi lobang-lobang yang ada disepanjang jalan kabupaten yang ada di Kampung Warga Indah Jaya,” ujarnya.

“Kami sebenarnya sangat berharap Pemerintah Daerah Tulang Bawang bisa secepatnya memperbaiki jalan-jalan rusak di Kampung Warga Indah Jaya, dan ada beberapa titik jalan-jalan tersebut kondisinya rusak parah dan harus di rigid agar tidak mudah rusak,” ungkap Nyoman Jata.

Nyoman Jata menambahkan, “kami juga berharap kepada anggota-anggota DPRD Tulang Bawang agar bisa membantu kami untuk mendorong dan mengingatkan Pemerintah Daerah Tulang Bawang supaya bisa secepatnya memperbaiki jalan Kabupaten yang ada di Kampung kami, apa lagi mengingat kampung Warga Indah Jaya menjadi salah satu akses menuju Kabupaten Tulang Bawang Barat,” ucapnya.(Handri)

 

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LENSA MEDIA adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp. 085267923352
E-mail : redaksi.lensamedia@gmail.com

STATISTIK PENGUNJUNG

To Top