LensaNews

Arus lalu lintas H-2 lebaran,Pringsewu Terpantau Ramai Lancar

Lensamedia.co

Pringsewu,www.lensamedia.net – Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Pringsewu terpantau ramai lancar dari arah Bandar Lampung maupun sebaliknya, Senin (3/6/19) malam.

Berdasarkan pantauan lensamedia.net dan petugas Satlantas Polres tanggamus di Sejumlah titik Jalinbar Pringsewu dipadati kendaraan roda empat maupun roda dua.

Aipda Dani waldi mengatakan,Arus lalu lintas H-2 lebaran, Selasa, 3 Juni 2019, pukul 21.30 Wib di Jalan Ahmad Yani terpantau ramai lancar,khusus di Depan Mall Chandra dari pagi hingga malam ramai lancar, kami bekerja sama dengan dishub  mengadakan Rekayasa jalan agar tidak terjadi kemacetan”terangnya.

‘Iajuga menghimbau kepada para pemudik agar tetap hati hati dalam berkendara patuhi rambu-rambu lalu lintas jaga jarak aman berkendara,dan jika lelah bisa beristirahat di pos pantau Arus mudik yang sudah di sediakan”ucapnya.

Terpisah Kasat Lantas Polres Tanggamus AKP Dade Suhaeri, S.Kom menerangkan secara keseluruhan berdasarkan pemantuan sejak pagi hari di Jalinbar Pringsewu arus lalu lintas masih dalam kondisi lancar.

Tidak ada penumpukan yang mengganggu kelancaran arus lalu lintas, khusus di Depan Mall Chandra sekitar menjelang berbuka puasa memang dipadati kendaraan lokal.

Menurut Kasat, kepadatan juga diakibatkan para pengguna jalan yang berhenti di titik-titik penjualan pakaian yang berada di sepanjang Jalan Ahmad Yani.

“Kepadatan tidak signifikan, hanya pada jam tertentu yakni sebelum waktu berbuka puasa dan setelah berbuka yang didominasi kendaraan lokal,” ungkap AKP Dade Suhaeri dalam keterangannya…(yud/Nn)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LENSA MEDIA adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp. 085267923352
E-mail : redaksi.lensamedia@gmail.com

STATISTIK PENGUNJUNG

To Top