Tulangbawang, www.lensamedia.net –Upacara Peringatan HUT Ke-74 Proklamasi Kemerdekaan RI dilaksanakan di Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang dengan khikmat, Sabtu (17/08/2019).
Bertindak selaku Inspektur Upacara, Camat Banjar Baru, Ermansyah, SE.,MH, dengan peserta upacara dari berbagai elemen se-Kecamatan Banjar Baru mulai dari aparatur kecamatan, aparat kampung, pelajar SD,SMP,SMA, BPK, dan ormas.
Selain itu juga hadir unsur Polsek Banjar Agung, Koramil Menggala, Uspika Banjar Baru, serta para tokoh agama, dan tokoh masyarakat setempat.
Pasukan pengibar bendera pada kegiatan itu dilakukan oleh pelajar SMAN 1 Banjar Baru.
Camat Banjar Baru mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh elemen pada peringatan HUT Ke-74 RI. “Kami atas nama pemerintah mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh masyarakat, semoga hal ini dapat menjadi sumbangsih kita bagi bangsa dan negara” ucapnya.
Usai Upacara pada kesempatan itu juga digelar defille pasukan, serta pembagian piala pemenang lomba memeriahkan HUT Ke-74 RI di Kecamatan Banjar Baru, diantaranya lomba gapura cinta negeri antar kampung, lomba gerak jalan pelajar, lomba mewarnai paud dan lomba nasi tumpeng…. (Handri)
