Pardasuka,www.lensamedia.net.- Pemerataan pembangunan menjadi salah satu projek utama anggaran Dana Desa tahun 2019 di Pekon Sidodadi Kecamatan Pardasuka Kabupaten Pringsewu.

Hal ini diungkapkan Kepala pekon Sidodadi, Mubarok didampingi Kordinator Ketua tim pelaksana kegiatan kasi kesra Berrti Mei Luviyani. Selasa 26/11/2019 saatmelakukan monitoring pembangunan yang berada di dusun 4 pekon Sidodadi.
“Pada tahun 2019 Anggaran dana desa pekon Sidodadi sekitar Rp 964.000.000. dengan prioritas pembangunan fisik di setiap dusun, ” Katanya.

Menurutnya, pada pencairan termin pertama dilakukan Pembangunan untuk 6 titik, yakni pembangunan gorong gorong, 4 titik, pembangunan TPT 2.titik dan pembangunan drainase.2.titik.
Sementara itu, pada anggaran Dana desa termin ke dua dilakukan pembangunan sebanyak 5.titik untuk rabat beton 2.titik Drenase 1.titik tanah urug, dan ligtink 300 unit, yang di pasang disetiap dusun, terangnya.

” Untuk termin ketiga kita sedang melakukan pembangunan 4.titik Drenase,dusun 2 sepanjang 76 meter, TPT dusun 3. 150 meter, , rabat beton,dusun 4, 140 meter dan Dreinase dusun 5 dengan panjang 218 meter,” Ucapnya.
Lanjutnya, dengan adanya anggaran dana desa Pekon Sidodadi memprioritaskan ke pembangunan fisik karena masih banyak yang belum tersentuh pembangunan dan juga sekaligus untuk perapihan infrastruktur.

“Masyarakat pekon Sidodadi sangat menyambut baik dengan adanya pembangunan yang bersumber dari dana desa dan masyarakat juga ikut berperan aktif dalam pembangunan sehingga bisa berjalan dengan lancar, “pungkasnya….(yuda)

