Lampung Utara, LENSAMEDIA.net – Gerakan Peduli Lingkungan Pemuda Pemudi Desa Ajikagungan Kecamatan Abung Kunang Lampung Utara Lampung, berbagi Sembako di tengah Pandemic Covid-19 dan Bulan suci Ramadhan 1441-Hijriah, kepada warga miskin di Desa Induk dan Lima Dusun di Wilayah Ajikagungan, Senin, (18/05/2020)
Sebanyak 5 Dusun paket sembako yang di bagikan di antara nya berisikan Beras, Minyak Sayur, Sirup, Mie Instan, dan Gula Pasir. Hal ini di sampaikan ketua Panitia, Eko Saputra.
“Bantuan sosial kepada masyarakat miskin pada hari ini yang di laksanakan oleh Pemuda Pemudi Desa Ajikagungan, adalah salah satu bukti kepedulian Pemuda Pemudi kepada masyarakat sekitar, dan membantu Pemerintah Daerah dalam menanggulangi dampak ekonomi akibat wabah covid-19 di Kabupaten Lampung Utara dan Desa Ajikagungan khusunya, dalam Bulan suci Ramadhan ini” jelas Eko.
Lanjutnya, “Pembagian sembako di lingkungan ini iyalah bentuk sosial kita kepada masyarakat sekitar, dana yang kami kumpulkan dari hasil swadaya Pemuda Pemudi desa Ajikagungan dalam membantu pemerintah untuk penanggulangan dampak covid-19 dan berbagi di bulan suci Ramadhan 1441 H, di wilayah desa Ajikagungan.”
Eko juga berharaf, apa yang dilakukan pada hari ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan dan menjadi motifasi buat Pemuda Pemudi yang ada di desa desa dalam wilayah Lampung Utara.” Tutup Eko.Masyarakat sekitar juga sangat mengapresiasi apa yang di lakukan oleh Pemuda Pemudi desa Ajikagungan, karna meski hanya sedikit bisa membantu kami yang terkena dampak wabah ini.”ucap masyarakat penerima Sembako. (Tra)
