Bandar Lampung, lensamedia.net – Sesuai arahan Kamabida Kwarda Gerakan Pramuka Lampung M. Ridho Ficardo, Bidang Pengabdian Masyarakat dan Penanggulangan Bencana (Abdimasgana) Kwarda Lampung membuka posko Karya Bakti Lebaran dimulai hari ini, Sabtu (02/07/2016).
“Posko-posko lebaran baik yg didirikan oleh pramuka, RAPI, ORARI, institusi-institusi pemerintah maupun organisasi serta perusahaan, bukan untuk pajangan. Namun sebesar-besarnya dipersembahkan untuk melayani pemudik dan masyarakat umum, jadi gunakanlah. Mereka akan siap menyambut dan melayani dengan fasilitas yang tersedia.” Ujar Ridho Ficardo yang juga Gubernur Lampung.
Posko Karya Bakti Lebaran ini dipimpin oleh KaKwarda Lampung Idrus Effendi. Didirikan di kabupaten/kota seluruh Provinsi Lampung oleh masing-masing Kwarcab yang secara resmi dimulai hari ini sampai hari Minggu tanggal 10 Juli 2016. Namun di beberapa kwarcab posko lebaran sudah dimulai sejak Jumat (01/07) kemarin.
Kegiatan selama musim mudik lebaran ini adalah bagian dari bakti Pramuka kepada masyarakat. Ridho Ficardo berharap pemudik dan masyarakat umum memanfaatkannya untuk kelancaran mudik tahun 2016. (red)