Pringsewu.www.lensamedia.net– Perkelahian 3 warga Pekon Rantau Tijang Kecamatan Pugung mengakibatkan 2 korban luka-luka di evakuasi ke rumah sakit Pringsewu, Selasa (
28/11/17) malam.
Polsek Pugung di Backup Satreskrim mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) berhasil menemukan 3 senjata tajam berupa 2 golok dan 1 trisula. Mirisnya lagi, potongan jempol ditemukan di lokasi perkelahian.
Mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Alfis Suhaili, S.Ik. M.Si, Kapolsek Pugung Ipda Mirga Nurjuanda, S.Sos mengatakan, perkelahian terjadi sekitar pukul 18.00 Wib mengakibatkan 2 korban luka-luka dan saat ini petugas gabungan masih melakukan pengejaran seorang yang terlibat perkelahian tersebut.
“Perkelahian mengakibatkan korban Nawawi (58) dan Kenedi (59) warga Pekon Rantau Tijang mengalami luka dan dibawa kerumah sakit, petugas juga sedang mengejar seorang yang terlibat dalam perkelahian tersebut berinisial J”, kata Ipda Mirga melalui sambungan telepone.
Sambung Kapolsek, guna meredam konflik yang terjadi, Polsek Pugung telah melakukan koordinasi dengan tokoh-tokoh setempat dan meminta bantuan Sat Sabhara Polres Tanggamus guna mengamankan lokasi.
“Sementara itu dulu ya, kami masih dilapangan, lain-lain nanti kami informasikan”, tutupnya. (Sior/Yuda)