Metro. Www.lensamedia.net Metro menerima batuan berupa 600 paket ikan segar dari Badan Karantina Ikan Pengedalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Provinsi Lampung. Jum’at, (15/05/2020).
Bertempat di Aula Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Metro, Kabag Pelayanan Herman Mude mewakili Kepala BKIPM Provinsi Lampung menerangkan bahwa bantuan 600 paket ikan segar ini adalah sebagai langkah aktif melawan Covid-19, dengan mencukupkan konsumsi protein kepada masyarakat.
Ini diserahkan kepada masyarakat, pembudidaya ikan atau nelayan penampung dan pekerja perikanan terdampak Covid-19, masyarakat rumah tangga sektor perikanan yang terdampak Covid-19 sebanyak 600 paket,” Ungkap Herman Mudil
Asisten II Kota Metro Yerri Ehwan, mewakili Walikota Metro, saat menerima bantuan paket ikan secara simbolik mengucapkan banyak Terimakasih kepada badan karantina ikan Lampung, yang turut aktif membantu percepatan penanganan covid-19 khususnya di Kota Metro.
Dalam penyerahan bantuan ikan segar tersebut juga menghadirkan perwakilan dari calon penerima di 5 kecamatan di Kota Metro, serta disaksikan langsung oleh kepala DKP3 Kota Metro Hery Wiranto
Turut hadir saat penyerahan bantuan secara simbolik, yakni Anna Morinda Wakil Ketua 1 DPRD Kota Metro. Anna berharap bahwa bantuan ikan segar ini akan disalurkan segar tepat sasaran, sehingga tidak terjadi tumpang tindih dan bantuan bisa merata, dirasakan oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
“Kita bersyukur kepada Allah dan sangat berterimakasih kepada teman-teman kementerian perikanan, mohon sampaikan salam kami karena Metro salah satu dari empat kabupaten dan kota di Lampung yang mendapatkan bantuan ini. Kami menyampaikan terimakasih karena banyak perhatian dari teman-teman utamanya komisi Empat DPR RI yang mengurusi kementerian perikanan, pak Sudin kebetulan ketuanya, dapilnya disini. Sehingga beliau mengarahkan kepada dapilnya. Kita berharap, bantuan dari manapun itu tidak dobel karena ada pihak lain yang sangat memerlukan,” bebernya.
Untuk mencegah tumpang tindihnya pemberian bantuan ikan segar ini, Anna Morinda meminta kepada Pemkot untuk bisa dengan teliti mencari data masyarakat yang memang betul belum mendapatkan bantuan dari semua pos bantuan yang tersedia.(Wahyu)